Rizal Fadhilah Sumbang Medali Emas Pertama Untuk Kota Bandung di Porprov XIV Jabar 2022

M Rizal menyumbangkan medali emas pertama untuk kontingen Kota Bandung di nomor renang perairan terbuka OWS di arena Porprov XIV Jabar 2022 di Pangandaran, Rabu 2 November 2022.

 

BANDUNG – Perenang M Rizal Fadhilah menjadi atlet pertama yang menyumbangkan medali emas untuk Kontingen Kota Bandung di arena Porprov XIV Jabar 2022.

Rizal menyumbangkan medali emas pertama untuk kontingen Kota Bandung di nomor renang perairan terbuka OWS nomor 3000 meter putra setelah menyingkirkan lawan lawannya.

Medali perak menjadi milik Abinaya dari Kabupaten Subang, sedangkan medali perunggu diraih oleh Radika dari Kabupaten Cirebon.

Pada hari pertama pertandingan renang OWS hari ini, Kota Bandung secara keseluruhan meraih satu medali emas, dua perak dan satu perunggu.

Dua medali perak untuk Kota Bandung masinag masing disumbangkan oleh Galuh di nomor 1000 meter putra dan Kayla di nomor 500 meter putri. Sementara satu perunggu dari Dewina yang tampil di 1000 meter putri.

Raihan medali emas pertama untuk Kota Bandung ini disambut gembira oleh Ketua KONI Kota Bandung Dr Nuryadi M.Pd dengan mengucap rasa syukur.

“Alhamdulillah Kota Bandung meraih medali emas pertama melalui Rizal. Ini menjadi pembuka untuk perolehan medali medali emas berikutnya dari para atlet Kota Bandung yang sedang dan akan berjuang di arena Porprov Jabar 2022 ini, demi mewujudkan Bandung Juara, Bandung Unggul, Bandung Kuat,” ucap Nuryadi.

Hasil cabang olah raga renang perairan terbuka OWS Porprov XIV Jabar 2022 yang berlangsung di Pangandaran hari ini :

Nomor 500 meter putri
1. Faiza (Subang)
2. Kayla (Kota Bandung)
3. Keisya (Kota Cirebon)

Nomor 1000 meter putra

1. Aldea (Subang)
2. Galuh (Kota Bandung)
3. Fabiano (Kabupaten Bandung)

Nomor 1000 meter putri

1. Diva (Kabupaten Bandung)
2. Sadila (Subang)
3. Dewina (Kota Bandung)

Nomor 3000 meter putra

1. M Rizal Fadhilah (Kota Bandung)
2. Abinaya (Kabupaten Subang)
3. Radika (Kabupaten Cirebon). (Ferry Indra P)***

 

Related Posts

Leave a Reply